NEW HONDA BLADE HARGA DAN SPESIFIKASI

NEW HONDA BLADE HARGA DAN SPESIFIKASI
Spesifikasi dan Harga New Honda Blade - New Honda Blade merupakan motor bebek keluaran Honda yang hadir dengan aura balap, sporty dan ramping, selain itu New Honda Blade juga dibekali dengan mesin performa tinggi dan fitur teknologi yang modern dan handal. Desain bodi New Honda Blade 110 hadir dengan garis-garis yang tajam dan tegas, dan warna bodi dan grafis striping yang agresif sporty.

 New Honda Blade S



NEW HONDA BLADE HARGA DAN SPESIFIKASI

NEW HONDA BLADE HARGA DAN SPESIFIKASI

NEW HONDA BLADE HARGA DAN SPESIFIKASI

Motor Honda Blade juga dilengkapi dengan fitur yang modern dan handal diantaranya lampu utama ganda dengan multireflektor yang memberi jangkauan lampu lebih luas dan terang, lampu sein yang modern dan futuristis, Teknologi HVIC (Honda Variable Ignition Control Technology) yang membuat proses pengapian mesin pada Motor New Honda Blade 110 lebih efisien, tarikan bertenaga dan hemat bahan bakar, bagasi motor yang lebih luas dengan ukuran 7 liter, sayap samping dengan model 3 dimensi dengan lubang udara yang aerodinamis, knalpot yang sporty dilapisi dengan krom, Pijakan kaki pengendara yang fleksibel berguna ketika melakukan manuver layaknya motor sport yang pertama P diaplikasikan pada motor bebek di kelasnya. 

New Honda Blade R

NEW HONDA BLADE HARGA DAN SPESIFIKASI

NEW HONDA BLADE HARGA DAN SPESIFIKASI

NEW HONDA BLADE HARGA DAN SPESIFIKASI


Untuk jantung pacunya, New Honda Blade dibekali mesin 109,1 cc, 4 Langkah SOHC dengan sistem pendingin udara yang mampu memuntahkan tenaga maksimum hingga 8,4 PS pada 7.500 rpm dan Torsi maksimum 0,83 kgf.m pada 5.500 rpm.

Motor New Honda Blade hadir dengan 2 varian yaitu New Honda Blade S yang menggunakan single disk brake dan  New Honda Blade R dan New Honda Blade Repsol Special Edition menggunakan double disk brake. Yang membedakan New Honda Blade R dan New Honda Blade Repsol Special Edition adalah pada warna cat bodi.

New Honda Blade S hadir dengan 3 pilihan warna yaitu: Sporty RWB, Hitam Merah, Hitam Violet sedang New Honda Blade R tampil dengan 3 pilihan warna yaitu: Sporty RWB, Hitam Merah, Repsol Special Edition.

Harga New Honda Blade OTR DKI Jakarta untuk New Honda Blade S dibanderol Rp. 13,800,000. New Honda Blade Rdibanderol Rp. 14,200,000. Dan New Honda Blade Repsol Special Editiondibanderol Rp. 14,400,000. Harga ini dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.
Spesifikasi New Honda Blade :
Mesin :
Tipe mesin : 4 Langkah SOHC
Sistem pendinginan : Pendinginan udara
Diameter x langkah : 50 x 55,6 mm
Volume langkah : 109,1 cc
Perbandingan kompresi : 9,0 : 1
Daya maksimum : 8,4 PS/7.500 rpm
Torsi maksimum : 0,83 kgf.m/5.500 rpm
Kopling : Ganda, otomatis. Sentrifugal, tipe basah
Starter     : Pedal dan elektrik
Busi : ND U20EPR9S, NGK CPR6EA-9

Rangka :
Rangka : Tulang punggung
Suspensi depan : Teleskopik
Suspensi belakang : Lengan ayun dan peredam kejut ganda
Ukuran Ban depan : 70/90 – 17 M/C 38P
Ukuran Ban Belakang : 80/90 – 17 M/C 44P
Rem depan : Cakram hidrolik dengan piston tunggal
Rem belakang : Cakram hidrolik dengan piston tunggal
Dimensi :
Dimensi (P x L x T) : 1.898 x 709x 1080 mm
Jarak sumbu Roda : 1.227 mm
Jarak terendah ke tanah : 135 mm
Berat kosong : 104 kg

Kapasitas :
Kapasitas tangki bahan bakar : 3,7 liter
Kapasitas Minyak Pelumas Mesin : 0,8 liter pada penggantian periodik
Transmisi : 4 kecepatan rotary/bertautan tetap – N-1-2-3-4-N

Kelistrikan :
Aki :  MF battery, 12 V – 3 A.h
Sistem pengapian : DC – CDI, Battery


Demikian review tentang Motor Honda Bade 110 yang di ambil dari situs resmi PT Astra Honda Motor, semoga bisa menjadi referensi bagi anda mengenai Harga dan Spesifikasi Motor New Honda Blade. Terima kasih atas kunjungannya di Indonesia Motorcycle dan semoga bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "NEW HONDA BLADE HARGA DAN SPESIFIKASI"

Post a Comment

Entri yang Diunggulkan

Spesifikasi dan Harga New Honda CBR250RR Terbaru 2017