KTM Duke 390 yang merupakan motor produksi pabrikan KTM dan Bajaj Auto mulai dipasarkan di India. Penampilan KTM Duke 390 tidak jauh berbeda dengan adiknya KTM Duke 125 ataupun Duke 200 namun KTM Duke 390 terlihat lebih berotot dan sangar.
KTM Duke 390 dibekali mesin 1 silinder berkapasitas 375cc. Dari mesin ini sanggup hasilkan tenaga sebesar 43 hp dengan torsi puncak 36 Nm. Bobot kosong KTM Duke 390 hanya 139 kg, KTM Duke 390 sanggup melesat hingga 100 km/h hanya dalam 7 detik dan kecepatan puncak 170 km/h.
KTM Duke 390 juga dilengkapi dengan rem ABS sebagai peranti standar. Sedangkan kapasitas tangki bahan bakarnya mampu menampung 10,2 liter. Untuk harga KTM Duke 390 dibanderol 180 ribu Rupee atau setara Rp 30 jutaan.
0 Response to "KTM DUKE 390 MELUNCUR DI INDIA"
Post a Comment